Langsung ke konten utama

Hadis Mutawatir Pengertian, Syaratnya Dan Macamnya

 Hadis Mutawatir

Pengertian Hadis Mutawatir

            Kata mutawatir secara etimologi berasal dari bahasa arab yang berarti yang berlanjut dan berurutan. Maksud berurutan adalah sesuatu yang datang kemudian atau secara berirngan antara yang satu dan lainnya tanpa ada jarak. Secara terminlogi pengertian hadis mutawatir adalah sebagai berikut.

Hadis mutawatir adalah hadis tentang sesuatu yang makhsas (yang dapat di tangkap oleh pancaindra), yang di sampaikan oleh sejumlah besar rawi yang menurut kebiasaan mustahil mereka berkumpul dan bersepakat untuk berdosa.

Dalam kitab At-Taisiru fi Mustalahi al –Hadis karya Mahmud at-Tahlan mendefinisikan mutawatir adalah sebagai berikut.

Hadis yang di riwayatkan oleh sejumlah orang banyak yang menurut kebiasaan mustahil sepakat dalam kebohongan mulai dari awak sanad hingga akhir sanad.

Hadis mutawatir adalah suatu hadis hasil tanggapan dari pancaindra, yang di riwayatkan oleh sejumlah besar periwayatan yang menurut adat kebiasaan mustahil mereka berkumpul dan bersepakat dusta.

Dari definisi di atas, dapat di pahami bahwa hadis mutawatir adalah hadis yang di riwayatkan oleh sejumlah besar perawi, yang menurut adat, pada umumnya dapat memberikan keyakinan yang mantap terhadap apa yang telah mereka beritakan, dan mustahil sebelumnya mereka bersepakat untuk berdusta, mulai dari awal mata rantai sanad sampai pada akhir sanad.

Syarat-Syarat Hadis Mutawatir

Syarat-syarat hadis mutawatir adalah sebagai berikut.

a.       Di riwayatkan oleh banyak orang

Para ulama berbeda pendapat tentang jumlah rijal yang tidak mungkin sepakat berbohong. Pendapat – pendapat tersebut adalah  sebagai berikut.

1.      Abu Tayyib menentukan sekurang – sekurang nya empat orang. Pendapat tersebut diqiyaskan sengan saksi yang di perlukan hakim.

2.      Pengkut asy – Syafi’i menentukan minimal lima orang. Pendapat  tersebut diqiyaskan dengan jumlah nabi yang mendapat gelar ulum azmi.

3.      Menurut Ibnu Hajar al – Asqalani dan Imam  Nawawi dalam kitab Tadribu Riwayat sekurang – kurangnya 10 rijal yang siqah di setiap tingkatan sanad (pendapat ini paling rajih menurut ahli hadis).

4.      Sebagian ulama menetapkan sekurang – kurangnya 20 orang

b.      Tidak mungkin sepakat berbohong

c.       Terjadinya di setiap tingkatan sanad mulai dari awal hingga akhir sanad.

d.      Sandaran beritanya indrawi, yaitu bentuk tahammul (penerimaanya) harus mengatakan, “kami telah mendengar”, “kami telah melihat”, atau  “kami telah merasakan”.

Klasifikasi Hadis Mutawatir

            Hadis mutawatir terbagi dalam beberapa macam, yaitu sebagai berikut.

a.       Hadis Mutawatir Lafzi

Secara etimologi, mutawatir lafzi artinya berurutan secara lafal, sedangkan secara terminologi adalah hadis yang  di sampaikan  secara mutawatir text dan maknanya.

Menurut Imam Suyuti, mutawatir lafzi adalah mutawatir yang lafal hadisnya sama atau hampir sama. Mutawatir lafzi belum tentu lafalnya sama persis, kelainan lafal itu timbul dimungkinkan karena nabi mengucapkannya berkali-kali.

b.      Hadis Mutawatir Ma’nawi

Hadis mutawatir ma’nawi adalah  hadis mutawatir yang susunan redaksi atau lafalnya berbeda-beda antara periwayat yang satu dengan yang lain, tetapi prinsip maknanya sam. Jadi, hadis mutawatir ma’nawi adalah hadis mutawatir yang para perawinya berbeda dalam menyusun redaksi hadis tersebut, tetapi terdapat persesuaian atau kesamaan dalam maknanya.

c.       Hadis Mutawatir ‘Amali

 

Hadis mutawatir ‘amali yaitu hadis yang di riwayatkan dengan jumlah sanad  yang mutawatir, tetapi hanya berupa pengamalan saja tanpa lafal, seperti cara shalat Nabi, cara haji Nabi, dan lain lain. Yang di maksud hadis mutawatir ‘amali adalah hadis mutawatir  yang menyangkut perbuatan Rasulullah SAW, yang di saksikan dan di tiru tanpa perbedaan oleh orang banyak, untuk kemudian di contoh dan di perbuat tanpa perbedaan pendapat oleh orang banyak pada generasi generasi berikutnya

                         

Segala macam amal ibadah yang di praktikkan oleh seluruh umat islam atau di sepakati oleh para ulama, termasuk dalam kelompok hadis mutawatir ‘amali. Seperti hadis mutawatir ma’nawi, jumlah hadis mutawatir ‘amalia  cukup banyak. Diantara contohnya adalah hadis-hadis yang berkenaan dengan waktu shalat fardhu , jumlah raka’atnya,  salat jenazah, salat Id, dan kadar zakat harta.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KRI Nanggala 402 Terbelah Tiga | Kabar KRI Nanggala 402

KRI Nanggala 402 Terbelah Tiga Berdasarkan kutipan dari CNN indonesia, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Lanksamana TNI Yudo Margono mengatakan kapal selam KRI Nanggala 402 yang sempat di nyatakan hilang pada 21 april lalu, kini sudah terdeteksi berada di kedalaman 838 meter di bawah permukaan laut. KRI Nanggala 402 mulai terdeteksi usai KRI Rigel melakukan Multibeam Echisounder dan melaksanakan kontak bawah air di tempat yang di duga kuat posisi datum tenggelamnya kapal selam tersebut. Hanya saja KRI Rigel hanya mampu di 800 meter. Selanjutnya "Pada 09:04 WITA ROV Singapura mendapat kontak visual pasa posisi 07 derajat-48 menit-56 detik selatan dan 144 derajat-51 menit-20 detik timur." kata Yudo Dalam konferis pers, Minggu (25/4) "Yaitu tepatnya dari detum 1 dari tempat tenggelamnya KRI Nanggala yang berjarak kurang dari 1.500 yard di selatan, pada kedalaman 838 meter," imbuhnya dalam konfersi pers tersebut Yudo Menyebutkan bahwa KRI Nanggala 402 di

KRI Nanggala Dinyatakan Subsunk, Di Temukan Serpihan

KRI Nanggala Di Nyatakan Subsunk.? Kapal Selam KRI Nanggala yang hilang kontak pada 21 april 2021 saat ini telah di nyatakan subsunk (tenggelam) pada 24 april 2021. Hal ini di sampaikan pada konkonferensi pers di Base Ops Lanud I Gusti Ngurah Rai oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, sabtu. TNI anggkatan laut telah menemukan beberapa serpihan dan tumpaham minyak yang menjadi bukti otentik fase tenggelamnya KRI Nanggala. Temuan tersebut yakni alat shalat, busa penahan panas, komponen pelurus tabung torpedo, pembungkus pipa pendingin,oli untuk melumas periskop, dan solar. Apakah kapalnya sudah di temukan..? Sampai saat ini belum ada kabar mengenai di temukannya badan utuh Kapal Selam KRI Nanggala, dan belum dapat di pastikan kondisi awak kapal tersebut. menurut KSAL ada dua kemungkinan yang terjadi  1.Kapal mengalami blackout / Listrik Mati Total jika kondisi ini terjadi maka persediaan oksigen hanya bertahan selama 72 jam dan kondisi ini telah berakhir pada sabtu pukul 03:0

5 Cara Agar Di Hargai Oleh Orang Lain

Merasa Tidak Di Hargai..? Pernahkan kalian merasa tidak di hargai pada kondisi tertentu..? apa yang kalian lakukan saat merasakan hal itu, mungkin sebagian dari kalian beranggapan ah sudahlah biarkan saja atau kalian pergi begitu saja. hmmm cara itu saya rasa kurang efektif karna hanya menghilangkan dampaknya secara sesaat saja. hal apa sih yang harus di lakukan agar kita dapat di hargai oleh orang lain..? 1. Coba lah untuk menghargai orang lain banyak dari kita yang mungkin tidak sadar bahwa kita tidak di hargai karna pada masa    yang lalu kita juga pernah tidak menghargai seseorang, hal ini akan berdampak pada    kita. Dengan kita menghargai orang lain maka itu akan mempengaruhi anggapan orang di sekeliling kita terhadap diri kita bahwa kita adalah orang yang baik santun sehingga di kemudian hari kita akan di hargai. 2. Timbulkan Wibawa Kebanyakan orang tidak di hargai karna hilangnya wibawa pada diri mereka, wibawa biasa hilang karna seseorang pernah melakukan hal yang bur